Informasi Terkini: Akses User dan Password Aplikasi DIPAYANG untuk OPD
Kepahiang, 7 September 2024.
Penulis : Hariyanto, S.Sos
Saat ini, OPD yang telah memiliki user dan password untuk Aplikasi DIPAYANG dapat melihat daftar lengkapnya melalui link berikut: https://bkd.kepahiangkab.go.id/progres-dipayang-auth/. Laman ini juga berguna untuk memantau progres hasil kerja para Pengurus Barang dalam melengkapi data yang diminta oleh sistem.
OPD yang belum mendaftar diimbau segera melakukannya, mengingat risiko kerepotan dalam pengamanan dan penatausahaan aset di OPD masing-masing yang dapat terjadi jika akses tidak segera diperoleh.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai cara pendaftaran dan pentingnya penggunaan aplikasi ini, silakan mengunjungi link berikut: https://bkd.kepahiangkab.go.id/blog/tim-aplikasi-aset-kepahiang-meningkatkan-keamanan-dengan-dipayang-authority/.
Bagi para Pengurus Barang yang telah mendapatkan user dan password, balasan dari developer aplikasi DIPAYANG beserta video tutorial penggunaan aplikasi dapat diakses melalui link berikut: https://www.youtube.com/watch?v=cZVYbzVaqFQ.
Sebagai langkah awal, para Pengurus Barang diminta untuk melengkapi data berupa:
- Foto STNK
- Pakta Integritas
- Foto Kendaraan
- Bukti Bayar Pajak Kendaraan Dinas Tahun 2024
Diharapkan pengurus barang di seluruh OPD segera melengkapi data tersebut untuk mendukung kelancaran proses pengelolaan aset daerah.